Raden Ridwan Muchtar Daftarkan Diri Sebagai Bakal Calon Walikota Jambi ke Partai Gerindra

oplus_0

Bagikan

JTIZEN.COM – Bakal Calon Walikota Jambi, Raden Ridwan Muchtar kembali menggalang dukungan dari Partai politik untuk maju di Pilwako Jambi 2024.

Kali ini pria yang akrab disapa Bang Muk tersebut mendaftarkan diri sebagai Bakal Calon Walikota Jambi ke DPC Partai Gerindra Kota Jambi, Senin (29/4/2024).

Pendaftaran Bang Muk ke DPC Gerindra Kota Jambi diwakili oleh tim pemenangan, Firdaus dan juga keluarga yang disambut oleh Ketua Penjaringan Januarisman Sitompul.

Tim Pemenangan Ridwan Muchtar, David mengatakan pendaftaran ke Gerindra ini adalah langkah awal Raden Ridwan menuju Walikota Jambi.

David mengatakan, jika Bang Muk menjadi bagian dari penenangan Prabowo Gibran di Pilpres 2024 yang tergabung dalam Repnas (Relawan Pengusaha Muda Indonesia)

“Gerindra kita ketahui memiliki sosok pemimpin yang sangat baik Ketum Prabowo Subianto, dan Bang Muk termasuk dalam Tim Repnas pemenangan Prabowo Gibran,” ungkapnya.

Ia berharap langkah awal ini dapat berkelanjutan dan Partai Gerindra nantinya dapat mendukung Raden Ridwan Muchtar di Pilwako Jambi November mendatang.

Sementara itu, ditambahkan Yandri bahwa seiring jalannya waktu formulir akan dikembalikan dalam waktu satu pekan kedepan sesuai mekanisme Gerindra.

“InsyaAllah kami optimis Gerindra bisa mengantarkan Bang Muk untuk ikut Pilwako 2024. Harapan kami sangat besar Gerindra dapat mengusung bang Muk,” tutupnya.

Baca Juga