Partai Ummat Jambi Jadi Partai Baru Yang Sukses Daftarkan Bacaleg Lengkap 100 Persen

Bagikan

JTIZEN – DPW Partai Ummat Jambi sukses mendaftarkan Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) untuk tingkat Kabupaten/Kota dan Provinsi Jambi secara penuh sesuai kuota di masing-masing tingkatan.

Ketua DPW Partai Ummat, Mahilli mengatakan bahwa Partai Ummat Kabupaten/Kota Se-Provinsi Jambi berhasil mendaftarkan Bacaleg dan diterima oleh KPU.

“Alhamdulillah 11 DPD Se Provinsi Jambi telah sukses dan berhasil mendaftarkan Bacaleg DPRD Kabupaten/Kota nya ke KPUD, masing-masing dengan status diterima dan lengkap, 10 DPD dengan jumlah Bacaleg 100% dan 1 DPD 98%,” ujar Mahilli, Senin, (15/5/2023).

Sementara untuk tingkat Provinsi, Mahilli menyampaikan pendaftaran Bacaleg yang dilakukan lengkap 100 persen dengan status diterima dan dinyatakan lengkap oleh KPU.

“Begitu juga untuk Provinsi lengkap 100 persen Bacaleg, semoga perjuangan kita selalu dimudahkan dan diridhoi oleh Allah SWT,” pungkasnya.

Partai Ummat sendiri belum genap berusia dua tahun, setelah didirikan oleh Amien Rais yang notabene mantan petinggi Partai Amanat Nasional (PAN) pada pertengahan tahun 2021 lalu.

Baca Juga