Jtizen – Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan Daftar Calon Sementara (DCS) pada semua tingkatan mulai dari DPR RI hingga DPRD Kabupaten/Kota.
Dalam Daftar Calon Sementara itu, terlihat tidak ada nama Ketua DPW Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Tigor Sinaga yang ditetapkan oleh KPU.
Padahal sebelumnya, nama Tigor Sinaga disebut bakal mencalonkan diri sebagai Bacaleg DPR RI dari PSI untuk ikut memperebutkan kursi DPR RI dari Dapil Jambi.
Sekretaris DPW PSI Provinsi Jambi, Ryan Afrianto saat dikonfirmasi mengatakan bahwa nama Tigor Sinaga memang tak masuk dalam DCS.
Namun begitu, bukan berarti ia tak akan maju di Pemilu 2024, hanya saja ada keterlambatan pengurusan berkas dokumen persyaratan pencalegan untuk maju DPR RI.
“Memang kemarin terlambat ngurus berkas ke Jakarta, jadi sementara digantikan oleh orang lain dulu,” ucapnya, Jum’at (1/9/2023).
Ryan menyampaikan, bahwa Ketua DPW PSI Provinsi Jambi tersebut nantinya akan masuk di proses pergantian Caleg, dan tetap akan maju DPR RI.
“Nanti insyaallah di DCT muncul namanya,” ungkapnya.
Lebih lanjut, dikatakannya bahwa Tigor Sinaga disibukkan dengan mempersiapkan caleg-caleg DPRD Provinsi Jambi maupun Kabupaten/Kota sehingga ada keterlambatan berkas persyaratan pencalegan dirinya.
Tigor Sinaga pun dikatakannya, terus mematangkan persiapan dengan turun melakukan sosialisasi dan konsolidasi ke daerah-daerah.