Jtizen, Batanghari – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Batanghari tandatangani Nota Kesepakatan (MoU) terkait implementasi gerakan menuju Smart City 2023, bersama Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (Kemenkominfo RI), di ruang kerja Bupati Batanghari, Selasa (28/2/2023).
Penandatanganan MoU yang dilaksanakan secara daring itu dihadiri langsung oleh Asisten Administrasi Umum Batanghari Asri Yonalsyah, AP.,M.E, yang mewakili Bupati Batanghari, Fadhil Arief, serta Kepala Dinas Kominfo Batanghari, Amir Hamzah.
Kadis Kominfo Batanghari, Amir Hamzah menuturkan bahwa penandatanganan MoU hari itu terkait dengan lolosnya Kabupaten Batanghari pada program menuju Smart City.
“Dengan lolosnya Kabupaten Batanghari pada program kabupaten dan kota Smart City, harapannya Kabupaten Batanghari bisa menerapkan program-program yang diadakan oleh Smart City sebagai Permen yang programnya akan didukung dengan komitmen bersama,” ujar Amir.
Amir menambahkan bahwa saat ini Bupati Fadhil Arief telah memberikan dukungannya terkait program menuju kota cerdas tersebut.
“Maka ini menjadi komitmen juga, tidak hanya Diskominfo saja, (namun, red) semua OPD wajib mendukung program ini. Karena tujuan program ini tugasnya untuk memajukan daerah kita Kabupaten Batanghari,” tegasnya.
Untuk memenuhi pencapaian dari program Smart City tersebut, Amir menyebut bahwa Pemkab Batanghari nantinya akan melibatkan seluruh stakeholder yang berada dilingkup Pemkab Batanghari dengan dibentuknya forum Kabupaten Smart City.
Ia menambahkan, dengan terbentuknya forum kota dan kabupaten Smart City, maka nantinya setiap OPD terkait yang tergabung dalam forum akan mengikuti Bimbingan Teknologi (Bimtek).
“Kalau sudah terbentuk Forum Smart City, nanti tim dari Jakarta yang akan datang ke sini memberikan Bimtek untuk menjelaskan tentang program Smart City-nya kepada setiap OPD dengan jadwal yang berbeda,” ungkapnya.