Ketua Perindo Kota Jambi, Nurdin Mengundurkan Diri

Bagikan

Jtizen – Ketua DPD Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Kota Jambi, Nurdin dikabarkan mengundurkan diri dari jabatannya.

Saat dikonfirmasi, Nurdin pun membenarkan kabar mengenai mundurnya dari jabatan sebagai pimpinan tertinggi Perindo Kota Jambi tersebut.

“Iya, benar,” ucapnya singkat, Rabu (6/9/2023).

Nurdin menjelaskan, bahwa terkait mundurnya dari jabatan Ketua DPD Perindo Kota Jambi tersebut tidak disebabkan oleh adanya masalah ataupun yang lainnya.

Dirinya mengatakan, bahwa dia mundur sebagai Ketua Perindo Kota Jambi murni disebabkan oleh keterbatasan waktu yang membuat dirinya merasa tidak dapat bekerja secara maksimal.

“Ya sebenarnya, masalah keterbatasan waktu saja,” ungkapnya.

Kendati dirinya telah mengajukan pengunduran diri, ia menyampaikan bahwa masih menunggu keputusan resmi dari pihak DPP Perindo.

Ditanya apakah dirinya akan pindah ke Partai lain atau ingin istirahat secara total dari dunia politik, ia pun menyampaikan bahwa saat ini dirinya ingin rehat sejenak dan ingin fokus pada pekerjaannya diluar politik.

“Untuk saat ini mungkin, pingin istirahat dulu lah ya,” pungkasnya.

Baca Juga