Golkar Jambi Instruksikan Seluruh Kader Satu Komando Dukung Prabowo Subianto di Pilpres 2024

Bagikan

Jtizen – Partai Golkar secara resmi telah menyatakan dukungannya di Pilpres 2024 kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto melalui deklarasi yang dilakukan oleh Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto, Minggu, (13/8/2023) lalu.

Deklarasi yang dilakukan oleh Airlangga Hartarto tersebut juga diikuti oleh Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan ditemani oleh Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar yang telah lebih dulu mengusung Prabowo Subianto.

Menanggapi hal itu, Sekretaris DPD I Partai Golkar Provinsi Jambi, Pahrul Rozi mengatakan bahwa Partai Golkar Provinsi Jambi siap mengikuti arahan dan sikap politik yang diambil oleh DPP Golkar.

“Kita ikut pusat kemanapun satu komando, kita tunggu instruksi lebih lanjut,” ujar Pahrul, Minggu, (13/8/2023).

Pahrul Rozi menyampaikan, jika saat ini pihaknya masih menunggu arahan dari DPP mengenai langkah selanjutnya setelah deklarasi.

“Belum ada arahan, baru tadi deklarasi tapi nanti pasti kita ada rencana ketemu dengan Partai koalisi,” katanya.

“Yang jelas kita siap apapun arahan pusat kita satu komando solid,” tambah anggota DPRD Kabupaten Sarolangun tersebut.

Disinggung mengenai beberapa kader Golkar, yang beberapa waktu lalu menyatakan dukungannya kepada Anies Baswedan, kata dia semua kader harus satu komando jika tetap bersama Golkar.

“Kita satu komando, yang sudah mendukung Calon lain berarti dia sudah pindah ke yang lain, kita tidak ada masalah,” jelasnya.

“Kemarin yang masuk Go Anies sudah kita panggil, kalo memang masih mendukung berarti ya hak politik mereka,” tutupnya.

Baca Juga