KPU Provinsi Jambi Gelar Sayembara Maskot Dan Jingle Pilkada 2024

Bagikan

JTIZEN.COM – KPU Provinsi Jambi menggelar sayembara untuk mencari maskot dan jingle resmi Pilkada 2024. Hal tersebut dalam upaya meningkatkan partisipasi masyarakat dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 di Provinsi Jambi.

Sayembara ini nantinya diharapkan dapat memberikan warna serta semangat baru dalam menghadapi proses demokrasi di Bumi Sepucuk Jambi Sembilan Lurah.

Pengumuman resmi mengenai sayembara ini diterbitkan melalui surat pengumuman KPU Provinsi Jambi NOMOR 07/PP.03.2-Pu/15/2.2/2024 yang ditandatangani langsung oleh Ketua KPU Provinsi Jambi, Iron Sahroni, pada tanggal 16 April 2024.

Berdasarkan Peraturan KPU Nomor 2 Tahun 2024 tentang Tahapan dan Jadwal Pemilihan Gubernur, Bupati, dan Walikota Tahun 2024, KPU Provinsi Jambi menyelenggarakan sayembara ini dengan ketentuan yang telah ditetapkan.

Sementara itu, KPU Provinsi Jambi telah menyiapkan hadiah yang sangat menarik, dengan total puluhan juta rupiah yang tersedia bagi pemenang.

Hal ini menunjukkan komitmen KPU Provinsi Jambi dalam mendorong partisipasi aktif masyarakat serta menciptakan atmosfer yang positif menjelang Pilkada serentak tahun 2024.

Tema yang diusung dalam sayembara ini adalah “Mewujudkan Pilkada Serentak Tahun 2024 di Provinsi Jambi yang mandiri, profesional, dan berintegritas”.

Sementara untuk tagline yang diangkat adalah “Pemilih Cerdas, Pemimpin Berkualitas”, yang menekankan pentingnya peran pemilih dalam menentukan arah kepemimpinan daerah.

Informasi lebih lanjut dapat dilihat melalui link di bawah ini :

Klik Disini

Baca Juga