DPRD Bersama Pemprov Jambi Tandatangani Nota Kesepakatan KUPA PPAS Perubahan APBD TA 2023

Bagikan

Jtizen – DPRD Provinsi Jambi menggelar Rapat Paripurna dengan agenda Penyampaian Laporan Badan Anggaran, Pengambilan Keputusan Dewan, serta Penandatanganan Nota Kesepakatan KUPA dan PPAS Perubahan APBD Provinsi Jambi Tahun Anggaran 2023 antara Gubernur Jambi bersama Pimpinan DPRD Provinsi Jambi, pada Minggu malam (17/9/2023).

Pada Paripurna malam itu dKetua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto, bertindak sebagai pimpinan Paripurna dan didampingi oleh Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, Faisal Riza, dan Burhanudin Mahir serta dihadiri oleh sejumlah anggota DPRD Provinsi Jambi.

Dalam kesempatan tersebut turut hadir Gubernur Jambi, Al Haris, beserta dengan sejumlah unsur Forkompimda di lingkup Pemerintahan Provinsi (Pemprov) Jambi.

Dalam agenda Paripurna malam itu diawali dengan penyampaian Laporan Badan Anggaran (Banggar), sebelum dilanjutkan dengan Agenda Pengambilan Keputusan Dewan dan Penandatanganan Nota Kesepakatan KUPA dan PPAS Perubahan APBD Provinsi Jambi TA 2023

Dari hasil Rapat Paripurna malam itu, seluruh anggota DPRD Provinsi Jambi menyetujui untuk menyepakati KUPA dan PPAS Perubahan APBD Provinsi Jambi Tahun Anggaran 2023.

Kemudian atas kesepakatan tersebut dilakukan Penandatanganan Nota Kesepakatan KUPA dan PPAS Perubahan APBD Provinsi Jambi Tahun Anggaran 2023 antara Gubernur Jambi bersama Pimpinan DPRD Provinsi Jambi.

Baca Juga