Cabut Dukungan Pada Anies, Partai Demokrat Resmi Keluar Dari Koalisi Perubahan

Sekretaris Majelis Tinggi Partai Demokrat Andi Malarangeng Saat Menyampaikan Pernyataan Keluar Dari Koalisi (Jtizen/live Stream KompasTV)

Bagikan

Jtizen – Partai Demokrat telah mengumumkan pernyataan resmi partai untuk mencabut dukungan mereka terhadap pencalonan Bakal Calon Presiden (Bacapres) Anies Baswedan.

Pencabutan dukungan tersebut juga diartikan sebagai bentuk pernyataan Partai Demokrat keluar dari Koalisi Perubahan Untuk Persatuan (KPP).

Pernyataan tersebut diumumkan oleh Partai Demokrat melalui konferensi pers yang diumumkan oleh Sekretaris Majelis Tinggi Partai (MTP) Demokrat Andi Malarangeng, di Cikeas, Jawa Barat, pada Jum’at (01/09/2023).

“Baru saja MTP Demokrat dipimpin langsung oleh Ketua MTP, Pak SBY, dan dihadiri Wakil Ketua MTP, Ketum AHY, membahas koalisi posisi Partai Demokrat,” ucap Andi, seperti dilansir dari livestream kompasTV.

Dalam kesempatan itu didampingi anggota MTP Demokrat dan Mantan Anggota Tim 8, Andi Malarangeng menyebut bahwa sesuai AD/ART Partai Demokrat, kewenangan penentuan arah koalisi, pencalonan Calon Presiden harus diputuskan melalui rapat MTP.

“MTP memutuskan, pertama, Partai Demokrat mencabut dukungan kepada Anies Baswedan sebagai Calon Presiden dalam Pilpres 2024,” ungkap Andi Malarangeng.

“Kedua, Partai Demokrat tidak lagi berada di dalam Koalisi Perubahan dan Persatuan (KPP),” tambah Andi Malarangeng.

Politisi yang pernah menjabat sebagai Menpora tersebut menjelaskan alasan dari keluarnya Partai Demokrat dari koalisi karena telah terjadi pengingkaran terhadap kesepakatan yang terbangun selama ini.

Dua keputusan yang diambil setelah melakukan Rapat Majelis Tinggi tersebut, merupakan buntut dari terungkapnya rencana duet antara Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin), Ketua Umum PKB, sehari sebelumnya.

Partai Demokrat menyebut bahwa keputusan yang diambil secara sepihak itu merupakan pengkhianatan terhadap Koalisi yang telah lama dibangun, dan terkhusus Partai Demokrat.

Baca Juga