Bupati Batang Hari Gelar Open House, Persilahkan Masyarakat Untuk Mampir dan Bersilaturahmi

Bupati Fadhil Saat Buka RKPD Kabupaten Batanghari (Jtizen/Pemkab Batanghari)

Bagikan

JTIZEN – Untuk merayakan Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah bersama masyarakat, Bupati Fadhil mempersilahkan Masyarakat yang mau bersilaturahmi untuk datang ke kediamannya.

Hal itu disampaikan oleh Bupati Fadhil Arief saat dirinya menyampaikan bahwa pada tahun ini dirinya akan menggelar Open House untuk merayakan Idul Fitri 1444 H di Rumah Dinasnya.

Fadhil pun menyebut bahwa dirinya akan terlebih dahulu menjalani Sholat ‘Id bersama keluarga di salah satu Masjid di Desa Terusan, Kecamatan Maro Sebo Ilir.

Setelahnya, barulah Bupati Fadhil menyebut akan menggelar Open House di rumah dinasnya bersama Unsur Forkopimda dan Jajaran Pemerintahan Kabupaten Batang Hari.

Setelahnya, Fadhil pun menyiapkan Hari Kedua Hari Raya Idul Fitri utnuk masyarakat Batanghari dan mempersilahkan masyarakat yang mau bersilaturahmi untuk mampir di kediamannya, di Rumah Dinas Bupati Batanghari.

“Open house Insya Allah di hari pertama. Siangnya bersama jajaran pemerintah kabupaten Batanghari,” ungkapnya.

“Hari keduanya dibuka untuk seluruh warga Kabupaten Batanghari yang mungkin bisa singgah dan mampir,” tambahnya.

Baca Juga