Walikota Jambi Hadiri dan Buka Secara Resmi Rakerda PGRI Kota Jambi

Walikota Jambi Saat Hadiri dan Buka Rakerda PGRI Kota Jambi (Jtizen/Pemkot Jambi)

Bagikan

Jtizen, Jambi – Walikota Jambi Syarif Fasha, menghadiri dan juga membuka secara resmi Rapat Kerja Daerah Persatuan Guru Republik Indonesia Kota Jambi, di Aula BKPSDMD Kota Jambi, pada hari kamis (26/01/2023).

Disebutkan bahwa sejatinya Rakerda PGRI ini dilaksanakan setiap tahun, namun karena adanya pandemic Covid-19, Rakerda PGRI baru terlaksana pada tahun 2023.

Dalam kesempatan itu, Walikota Jambi Syarif Fasha menekankan agar para anggota PGRI baik ASN dan non-ASN, untuk selalu meningkatkan kompetensi dalam pola mengajar.

Karena menurutnya, para guru harus bisa beradaptasi dengan perkembangan zaman, karena menurutnya pola lama sudah tidak efektif lagi.

“Dengan zaman seperti saat ini, tidak bisa lagi melakukan pola-pola (pengajaran, red) seperti pola lama, jadi harus mereformasi juga terkait kompetensi masing-masing,” ujarnya.

Fasha berharap agar PGRI bisa menjadi organisasi yang menjadi wadah bagi anggotanya, terutama bagi guru-guru Non-ASN, untuk bisa diperjuangkan menjadi PPPK atau ASN.

“Kemudian, PGRI ini kita harapkan menjadi suatu organisasi yang memang merupakan wadah para guru, yang memperjuangkan para guru, khususnya Non-ASN, bagaimana bisa menjadi PPPK atau ASN,” harap Fasha.

Fasha juga berharap agar seluruh anggota PGRI selalu kompak terlepas dari latar belakang orang tersebut dan tidak membedakan baik guru ASN dan Non-ASN.

Baca Juga